30 March, 2016

Cara meningkatkan kwalitas air kolam (ph)

        Perkembangan teknologi budidaya perikanan semakin bertambahnya hari semakin baik dan pesat pertumbuhannya.
Karena semakin hari permintaan pasar semakin meningkat dan stabil.
Oleh sebab itulah pesatnya perkembangan teknologi sangat sulit untuk dibendung.

        Peningkatkan  kesadaran  masyarakat  sangatlah penting untuk meningkatkan  kualitas hasil produksi.
Peningkatan ini harus didukung oleh pentingnya produk-produk makanan yang  ramah dengan lingkungan.
Pengelolaan  usaha perikanan tak lepas dari kendala persoalan teknis dan non teknis.
Persoalan teknisnya yaitu menyangkut   masalah budidaya seperti serangan hama dan penyakit pada ikan.
Berdasarkan  paparan diatas prinsip budidaya ikan  yang digunakan adalah prinsip blue economy diantara adalah memanfaatkan efisiensi alam.
Efisiensi ini menggunakan  konsep ramah lingkungan, karena  konsep ini dapat memicu terjadinya penekanan biaya pinansial dalam memperbaiki media budidaya itu sendiri. Salah satunya adalah cara memperbaiki kwalitas air kolam dengan cara alami.

     Tumbuhan yang  hidup disekitar  pekarangan maupun hidup di sekitar lingkungan kita tinggal, mungkin  dianggap tidak ada gunanya.
Padahal dari tumbuhan yang hidup tersebut  memiliki banyak manfaat sesuai peranannya masing-masing.
Sebelum  zaman menjadi modern yang belum mengenal teknologi secanggih sekarang. Tumbuh-tumbuhan tersebut  sudah dimanfaatkan  manusia sebagai bahan makanan, obat-obatan dan racun.
Cara memanfaatkan potensi alam untuk kepentingan budidaya, sebenarnya memiliki dampak yang positif.
Karena didalam tumbuhan tertentu terdapat senyawa kimia alami yang berpotensi sebagai peningkat kwalitas air kolam, peningkat kekebalan ikan, dapat  mengobati ikan yang sakit dan berguna untuk mengendalikan hama.

      Kwalitas air adalah suatu keadaan air yang dilihat dari karakteristik fisik, kimiawi dan keadaan biologisnya.
Jika keadaan air itu berkwalitas baik, maka dapat dilihat dari kondisi adanya kebutuhan biota air yang hidup di dalam air tersebut. Karena biota yang hidup disana akan menjadi pasokan makanan tambahan bagi ikan budidaya itu sendiri.
Tujuan dari artikel ini adalah untuk menekan biaya oprasional budidaya ikan secara organik. Berikut adalah cara sederhana yang dapat dilakukan dengan menggunaka tumbuhan lempesan.

       Lempesan atau disebut juga dengan nama Scutellaria discolor, tumbuhan ini dikenal petani sebagai pembersih air alami dan dikenal juga untuk memperbaiki kwalitas air kolam. Lempesan mempunyai kandungan kimia pada daun seperti saponin, flavonoid, polifenol dan minyak asiri. Berikut adalah klasifikasi ilmiah lempesan/Scutellaria discolor.

Klasifikasi ilmiah
Kingdom : Plantae
(tidak termasuk) : Angiospermae
(tidak termasuk) : Eudicots
Ordo : Lamiales
Famili : Lamiaceae
Genus : Scutellaria
Spesies : S.discolor
Nama binomial
Scutellaria discolor.

       Cara memperbaiki air kolam menggunakan lempesan yaitu dengan cara dimasukannya kedalam air kolam.
Bagian lempesan yang digunakan adalah seluruh bagiannya atau bisa juga dengan daun dan batang.

Bahan-bahan:
1.   Lempesan 6 kg.
2.   Golok dan ember.

Cara membuat dan menggunakannya;
Cincang batang lempesan sampai halus.
Kemudian jemur selama 6 jam dibawah sinar matahari yang cukup.
Setelah guncangan layu, lalu masukan sedalam kolam selama 2 atau 4 hari.
Setelah cicangan terlihat hancur dibagian permukaan dan air kolam akan berubah warna menjadi hijau kehijauan itu berarti fitoplankton sudah tumbuh dan akan menjadi bahan makanan zooplankton, kemudian zooplankton akan dimakan oleh ikan.

      Selain lemesan ada beberapa jenis tumbuhan yang dapat digunakan untuk menurunkan ph air seperti Tetean (Durante repens), Pisang (Musa paradisiaca), Ketapang (Terminalia cattapa), Eceng Gondok (Eichhornia crassipes) dan Jerami/Padi (Oryza sativa).
Berikut ini adalah cara aplikasinya dengan bahan-bahan tersebut.

    1. Tetean (Durante repens)
Untuk kolam seluas 10 m².
Cara membuat;
A. Bagian yang digunakan : batang dan daun.
B. Cincang batang lempesan sampai halus sebanyak 2 kg. Kemudian masukan kedalam kolam dan biarkan selama selama 5 hari.
C. Cara mengatasi stres pada bibit ikan/ikan produksi yaitu dengan cara sebagai berikut;
2 kg tetean dicincang sampai halus, lalu redam kedalam kolam seluas 240 cm².
Kemudian diamkan selama 2 hari sampai air berubah menjadi kehijau-hijauan.
Setelah itu masukan atau rendam bibit ikan kedalamnya selama 4 jam sebelum ditebar kedalam kolam.

    2. Pisang (Musa paradisiaca)
Untuk kolam seluas 24 m².
Cara membuat;
A. Bagian yang digunakan adalah boggol.
B. Bonggol pisang sebanyak 30 kg dicincang-cincang kasar, tujuannya supaya tidak cepat membusuk.
C. Kemudian rendam kedalam kolam selama 1 hari, setelah itu diangkat dari dalam kolam.

    3. Ketapang (Terminalia cattapa)
A. Bagian yang digunakan adalah daun, batang dan akar.
B.
Cara aplikasinya sebaiknya pada bagian daun harus dijemur terlebih dahulu selama ±6 jam agar layu. Setelah itu daun tersebut dimasukan kedalam kolam selama 2-3 hari tanpa di cincang/potong kecil-kecil, karena mengandung Tanin yang bersifat Astrigen dan mengerutkan kulit.

    4. Eceng Gondok (Eichhornia crassipes)
A. Bagian yang digunakan adalah seluruh tubuh tanaman.
B. Masukan sebanyak sepertiga dari bagian kolam.
C. Sistem ini diketahui dapat menjaga kualitas air secara terus menerus, karena tumbuhan tersebut dapat menyerap polutan atau racun.

    5. Padi (Oryza sativa)
A. Bagian yang digunakan adalah jerami atau seluruh bagian tubuh tanaman.
B. Jemur jeramai sebanyak

Bagian yang digunakan : seluruh batang tanaman
b. Aplikasi
Tumbuhan ini sangat bagus untuk menumbuhkan plankton, cara untuk meningkatkan kualitas air yaitu, jerami diambil sebanyak 5 kg, lalu dijemur selama lima hari sampai kering. Selanjutnya jerami diikat menjadi beberapa bagian dan dimasukan kebeberapa pojok kolam. Usahakan perendaman tidak terlalu lama karena akan menimbulkan bau masam dan dapat dijadikan tempat berlindung ucrit-predator anak ikan.

Catatan;
Jika tingkat keasaman air (ph) yang terlalu tinggi akan berdampak buruk untuk perkembangan dan pertumbuhan ikan, seperti nafsu makan ikan aka berkurang.

Keterangan;
Cara meningkatkan kwalitas air kolam diatas adalah untuk kolam berukuran 10 m². Jika ukuran kolam lebih 10 m², maka tinggal menambahkan ukuran diatas.

     Demikian sedikit informasi mengenai cara meningkatkan kualitas ph air kolam.
Semoga bermanfaat dan sukses.
Sekian dan terima kasih.

17 March, 2016

Cara membunuh pohon rambutan

     Rambutan merupakan salah satu  tanaman buah yang banyak dibudidayakan di sekitar pekarangan rumah.
Cara membunuhnya pun sangat mudah. Jika pohon tersebut menjadi pengganggu dan dapat membahayakan keselamatan orang.

    Pohon rambutan adalah jenis pohon yang mampu hidup puluhan tahun dan bahkan mampu mencapai ratusan tahun lamanya. Jika tidak ditumbuhi benalu.
   Berikut adalah cara mudah membunuh pohon rambutan dengan metode infus atau suntik.

        Alat-alat ;
Tali tambang
Parang, golok, atau mesin pemotong kayu.
Plastik bening ukuran 2 kg
Tali plastik atau karet gelang.
Ember
Gayung.

Bahan-bahan ;
A¹. Garlon atau starlon atau merk sejenisnya 4 - 5 tutupnya

B². Roundup atau merk sejenisnya 100 cc
Ali 5 - 10 gr
Air bersih 1 ember.

Cara membuat ;
Potongi semua cabang-cabang pohonnya sampai gundul.
Kemudian potong akar pohon yang besar 3 - 4 bagian, Kira-kira sebesar 1 jempol kaki orang dewasa.

Masukan garlon kedalam kantong plastik bening tadi dan isikan air sampai setengah kantong.
Lalu masukan potongan akar pohon kedalam kantong plastik.
Kemudian ikat sampai rapat.

Jika mengunakan roundup maka harus di campur dengan bahan ali diatas.

Untuk melihat hasil kematian yang memuaskan, maka dapat di lihat setelah 4 - 6 minggu.

  Semoga bermanfaat dan sukses.
     Sekian dan terimakasih.

10 March, 2016

Cara membunuh pohon jati

     Pohon jati merupakan salah satu pohon budidaya hutan industri selain pohon akasia.
Cara membunuhnya pun sangat mudah. Jika pohon tersebut menjadi pengganggu.

    Pohon jati adalah jenis pohon yang mampu hidup puluhan tahun dan bahkan mampu mencapai ratusan tahun lamanya.
   Berikut adalah cara mudah membunuh pohon jati dengan metode infus atau suntik.

        Alat-alat ;
Tali tambang
Parang, golok, atau mesin pemotong kayu.
Plastik bening ukuran 2 kg
Tali plastik atau karet gelang.
Ember
Gayung.

Bahan-bahan ;
A¹. Garlon atau starlon atau merk sejenisnya 4 - 5 tutupnya

B². Roundup atau merk sejenisnya 100 cc
Ali 5 - 10 gr
Air bersih 1 ember.

Cara membuat ;
Potongi semua cabang-cabang pohonnya sampai gundul.
Kemudian potong akar pohon yang besar 3 - 4 bagian, Kira-kira sebesar 1 jempol kaki orang dewasa.

Masukan garlon kedalam kantong plastik bening tadi dan isikan air sampai setengah kantong.
Lalu masukan potongan akar pohon kedalam kantong plastik.
Kemudian ikat sampai rapat.

Jika mengunakan roundup maka harus di campur dengan bahan ali diatas.

Untuk melihat hasil kematian yang memuaskan, maka dapat di lihat setelah 4 - 6 minggu.

   Semoga bermanfaat dan sukses.
     Sekian dan terimakasih.

06 March, 2016

Kumis kucing / Orthosiphon aristatus

     Kumis kucing atau Orthosiphon aristatus adalah tumbuhan yang termasuk dalam golongan famili lamicaeae/labiatae yang banyak dijumpai di Indonesia. Tumbuhan ini biasanya ditanam untuk tanaman hias yang mempercantik pekarangan rumah dan dipercaya banyak memberikan khasiat bagi kesehatan kita.

   Tumbuhan ini sebenarnya berasal dari benua Afrika yang kemudian menyebar ke Asia dan Australia.
Berbatang basah dan tegak pada bagian  bawah serta berakar tunggang.
Pada daunnya berbentuk bundar  melonjong dan panjangnya sekitar 1 s/d 10 cm.
Bentuk tangkai bulat berwarna ungu kehijauan dan posisi daun pada batang berselang seling.
Tulang daun bercabang - cabang serta mahkota bunga berwarna putih keunguan dan pada benang sari mencuat keluar menyerupai kumis hewan  kucing.
Panjang pada tangkai daun mencapai 7 - 29 cm dan biji muda berwarna putih kehitaman serta biji tua berwarna coklat kehitaman.

   Tumbuhan ini dapat tumbuh dengan baik ditanah subur, gembur, berhumus dan memiliki tata air serta udara yang baik. 
Berikut adalah klasifikasi ilmiahnya ;

     Klasifikasi ilmiah.
Kerajaan   :  Plantae
tidak termasuk : Angiospermae
tidak termasuk : Eudikotil
tidak termasuk : Asterids
Divisi        :   Spermatophyta
Upadivisi  :   Angiospermae
Kelas       :   Dicotyledon‏‎
Ordo        :   Lamiales
Famili       :   Lamiaceae
Genus      :   Orthosiphon
Spesies    :   O. aristatus
Nama binomial :
Orthosiphon aristatus
(Blume) Miq.

   Kumis kucing mengandung beberapa zat-zat kimia seperti minyak atsiri, saponin, sapofonin, sinensetin, mioinositol, zat samak dan kalium.

Di bawah ini adalah beberapa penjelasan dan manfaat pada daun kumis kucing dapat digunakan sebagai  obat sebagai berikut ;

    Melancarkan buang air kecil / kencing;
    Faktor susah buang air kecil biasanya saluran kencing sedang mengalami infeksi.
Infeksi tersebut terjadi bisa pada saluran ginjal dan kandung kemih.
Penyebabnya adalah adanya bakteri escherishia coli, bakteri ini dapat hidup pada kotoran dan usus manusia.

     Ciri-ciri gejalanya adalah sebagai berikut;

Terasa sakit saat atau setelah buang air kecil.
Rasa ingin kencing, akan tetapi tidak ada air seni yang keluar.
Air seni berwarna pekat
Nyeri di pinggang
Jika telah mencapai ginjal, biasanya diikuti demam dan menggigil.
Cara Penggunaan:

Untuk mengatasi hal tersebut, ambil 25 gr daun kumis kucing segar, rebus menggunakan 2 gelas air putih sekitar 15 menit. Minum ramuan tersebut waktu sore dan pagi hari masing-masing ½ gelas.

    Mengobati rematik ;
    Rematik adalah penyakit yang menyerang persendian, otot, dan urat. Pengobatan untuk penyakit ini biasnya ditujukan untuk mengurangi rasa nyeri, menghilangkan peradangan, serta memelihara fungsi persendian agar tetap dalam keadaan baik.

Penyebab reumatik belum dapat diketahui secara pasti, namun disinyalir penyakit ini disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk faktor genetik, infeksi akibat virus, atau karena perubahan hormon.

Gejala penyakit ini adalah :

Nyeri pada anggota gerak tubuh
Otot menjadi lemah
Terjadi peradangan dan bengkak pada persendian
Sendi terasa kaku
Terjadi kejang dan kontraksi pada otot
Gangguan fungsi pada persendian
Bunyi pada sendi
Sendi goyah
Perubahan bentuk organ tubuh
Adanya benjolan / nodul
Ada beberapa cara tradisional yang bisa digunakan untuk mengobati penyakit ini, diantaranya adalah : rebus 5 helai daun kumis kucing serta daun meniran dengan 3 gelas air. Setelah dingin, minum ramuan tersebut tiga kali sehari masing-masing ½ gelas.

    Meredakan batuk ;
   Batuk merupakan jenis penyakit yang umum diderita oleh manusia. Penyebab batuk sendiri adalah karena adanya benda asing (debu, alergi, atau kuman) atau sesuatu yang merangsang selaput lendir.

Menurut gejalanya, batuk terdiri dari beberapa jenis, yaitu batuk kering batuk berdahak, bronchitis, batuk asma, serta batuk rejan. Biasanya penyakit ini ditandai dengan rasa gatal ditenggorokan, terkadang juga disertai demam.

Banyak sekali obat dipasaran yang ditawarkan untuk mengobati jenis penyakit yang satu ini. Mulai dari obat yang terbuat dari bahan-bahan kimia, sampai yang berbahan ekstrak tanaman herbal. Adapun ramuan tradisional yang mampu mengatasi penyakit ini adalah dengan menggunakan daun kumis kucing, caranya :

Ambil 15 s/d 20 gr daun kumis kucing yang masih segar dan 1 gelas air bersih
Setelah dicuci bersih, rebus daun kumis kucing tersebut dengan segelas air tadi.
Minum selama 3 kali sehari masing-masing sebanyak 1 gelas.
Baik untuk batuk :

     Meringankan gejala masuk angin ;
     Masuk angin adalah penyakit yang ditimbulkan karena adanya perkumpulan gas yang tidak teratur di dalam tubuh. Penyakit ini biasnya disebabkan karena penurunan kondisi tubuh akibat kelelahan, kurang tidur, terlambat makan, kedinginan, atau bahkan karena cuaca panas yang ekstrim.

Penyakit ini bisa diderita oleh segala usia, namun penyakit ini bisa saja sembuh tanpa kita perlu mengkonsumsi obat-obatan.

Adapun gejalanya antara lain :

Perut kembung
Badan terasa dingin
Mata ngantuk
Selera makan menghilang
Diare yang berkepanjangan
Jika dibiarkan, penyakit ini bisa berakibat fatal seperti diare yang berkepanjangan, sesak nafas, sakit pada persendian, serta mengalami panas yang tinggi.

Berikut cara tradisional untuk mengatasi masuk angin :

Siapkan daun kumis kucing dan segelas air
Cuci bersih daun tersebut lalu rebus dengan air tadi, biarkan hingga air rebusan hanya tersisa kira-kira ½ gelas saja.
Minum setelah air rebusan tersebut dingin.
Baik Untuk Masuk angin:

     Menurunkan Asam urat ;
     Asam urat adalah sejenis penyakit yang menyerang bagian persendian terutama sendi jari kaki, jari tangan, tumit, dengkul, siku, dan pergelangan tangan. Penyakit ini terjadi karena adanya konsumsi zat purin yang berlebihan.  Jika kadar asam urat dalam tubuh kita berlebih, ginjal tidak akan mampu mengeluarkan zat tersebut, sehingga kristal asam urat menumpuk di persendian. Hal ini mengakibatkan sendi terasa nyeri, bengkak dan meradang.

Adapun gejala asam urat diantaranya :

Timbulnya rasa sakit/ nyeri pada bagian persendian
Sendi terasa ngilu
Kemerahan pada sendi
Gejala ini biasa terjadi saat kita bangun pagi.

Adapun cara tradisional yang dapat mengobati asam urat antara lain adalah :

Ambil 4 s/d 5 lembar daun kumis kucing dan daun meniran yang masih segar
1 gelas air putih
Rebus semua bahan tersebut hingga air hanya tinggal ½ gelas saja.
Minum ramuan tersebut setidaknya 3 kali sehari.
Herbal Lain untuk asam urat :

    Mengobati keputihan  ;
    Keputihan atau flour albus merupakan masalah yang umu terjadi pada wanita. Gangguan ini disebabkan oleh bakteri, virus, jamus, dan parasit. Keputihan dibedakan menjadi dua jenis, yaitu :

Keputihan fisiologis, gangguan ini terjadi sebelum ataupun sesudah menstruasi. Atau bisa saja pada masa subur seorang wanita. Ini biasa terjadi setiap bulannya.
Keputihan patologis, gangguan ini terjadi akibat infeksi, biasanya diiring rasa gatal di vagina serta daerah sekitar vagina bagian luar.
Cara Menggunakannya

Salah satu cara tradisional yang dapat mencegah dan mengobati gangguan ini adalah dengan :

1 genggam daun kumis kucing
1 genggam daun beluntas
1 sendok teh jinten hitam
10 biji kemukus
Air secukupnya
Caranya : rebus semua bahan sampai mendidih, setelah itu minum ramuan tersebut minimal 2 kali sehari.
Bagi anda yang keputihan, bisa mencoba :

     Mengobati kencing batu ;
     Kencing batu atau biasa juga disebut batu ginjal adalah salah satu penyakit saluran kemih yang biasanya berupa infeksi, obstruksi, rasa sakit, dan metaplasia. Batu ginjal sendiri merupakan massa keras seperti batu yang terdapat pada saluran kemih. Jika hal ini terjadi maka akan timbul rasa nyeri, pendarahan, penyumbatan aliran kemih, atau infeksi.

Gejala

Adapun gejala penyakit ini adalah :

Timbulnya rasa nyeri hebat yang hilang-timbul di daerah antara tulang rusuk dan tulang pinggang, yang menjalar ke perut, daerah kemaluan dan paha sebelah dalam.
Mual dan muntah
Perut menggelembung
Demam dan menggigil
Terjadi pendarahan di air kemih
Untuk mencegah penyakit ini, biasakan minum air putih yang banyak, jauhi minuman suplemen.

Cara Pengobatan

Berikut tips tradisional untuk mengatasi penyakit tersebut :

90 gr daun kumis kucing segar
1 gelas air putih
Caranya : setelah dicuci bersih, rebus daun kumis kucing tersebut dengan air hingga airnya tinggal ½ gelas saja.
Minum ramuan tersebut sebanyak 3 kali sehari.
Baik untuk kencing batu:

    Mengobati sembelit ;
    Sembelit merupakan salah satu gangguan pencernakan, dimana terjadi pengerasan tinja yang mengakibatkan sulitnya buang air besar.

Penyebabnya antara lain, kurangnya konsumsi makanan berserat, kebiasaan buang air besar yang tidak teratur, kebiasaan menggunakan obat pencahar, perubahan hormon, serta buruknya pola makan.

Gejala Sembelit

Adapun gejala sembelit diantaranya :

Sulit dan merasa sakit saat buang air besar
Kram pada otot perut
Sering buang gas atau kentut
Nafsu makan menghilang
Mual
Vertigo
Perut terasa berat
Cara mengatasi sembelit

Banyak konsumsi makanan berserat
Perbanyak minum air putih
Olahraga teratur
Perbanyak makan buah-buahan
Rebus beberapa lembar daun kumis kucing dengan segelas air hingga mendidih. Setelah dingin, minum ramuan tersebut.
Baik untuk sembelit :

     Mengobati diabetes ;
      Diabetes adalah penyakit yang disebabkan kadar gula dalam darah meningkat. Dimana organ pankreas tidak mampu memproduksi hormon insulin sesuai kebutuhan tubuh.

Gejala diabetes bervariasi tergantung jenis diabetes yang anda miliki. Jika anda memiliki kadar gula darah lebih tinggi dari normal tapi belum cukup dikategorisasikan sebagai diabetes atau gula darah yang meningkat saat kehamilan mungkin tidak akan mengalami gejala apapun.

Gejala penyakit ini antara lain :

Sering buang air kecil dalam jumlah yang besar
Sering haus
Berat badan menurun
Mudah lelah
Sering kesemutan
Kalau terluka, sulit sekali sembuh.
Pencegahan yang dilakukan :

Konsumsi makanan yang rendah kalori dan lemak
Sering berolah raga
Menjaga berat badan ideal
Cara Penggunaan

Adapun ramuan tradisional yang dapat membantu resiko diabetes adalah

Ambil 15 lembar daun kumis kucing, cuci bersih
Rebus dengan 2 gelas air hingga hanya tersisa 1 gelas saja
Minum ramuan tersebut 1 kali sehari
Baik untuk diabetes:

    Mengobati sakit pinggang ;
    Sakit pinggang merupakan keluhan yang umum terjadi pada masyarakat. Biasa terjadi ketika kita terlalu lelah saat menjalankan aktivitas seperti memikul beban berat atau saat terjadi salah posisi saat kita mengangkat beban.

Penyeban gangguan ini diantaranya :

Kondisi salah saat membungkuk atau pada saat mengangkat beban
Gangguan mekanik yang terjadi pada struktur fungsi tulang
Posisi salah saat tidur
Kurang olah raga
Sering mengenakan high hill
Cara pencegahannya :

Teratur berolahraga
Mengatur posisi yang nyaman saat duduk ataupun saat tidur
Menjaga asupan nutrisi yang tepat
Kurangi / hindari merokok
Jangan mengangkat beban dengan posisi membungkuk.
Minumlah ramuan yang terbuat dari rebusan daun kumis kucing dan akarnya minimal sehari sekali.

    Mengobati Hipertensi ( Darah tinggi ) ;
    Hipertensi adalah kondisi yang biasa terjadi pada masyarakat dimana cairan darah dalam tubuh sangat kuat menekan arteri. Semakin banyak darah yang dipompa ke  jantung dan arteri menyempit, tekanan darah akan meningkat.

Gejala Hipertensi :

Sakit kepala / pusing
Terjadi mimisan
Wajah menjadi kemerahan
Merasa kekelahan
Adapun cara untuk mengatasi penyakit ini, adalah :

Rebus 50 gr daun kumis kucing kering dengan air secukupnya.
Seduh 50 gr daun kumis kucing basah dengan air panas

Campur kedua ramua tersebut, lalu minum minial 1 gelas sehari.

Kurangi konsumsi makanan yang mengandung garam
Hindari merokok dan alkohol
Hindari stress
Olahraga teratur
Perbanyak konsumsi sayuran dan buah-buahan
Baik untuk hipertensi :

     Mengobati penyakit sifilis ;
     Sipilis merupakan sejenis penyakit kelamin yang disebabkan oleh bakteri spirochaeta pallida atau treponema pallidum. Penyakit ini menular melalui hubungan seksual, baik vagina,l, rektum, anal, maupun oral.

Gejala penyakit ini adalah :

Pembengkakan pada getah bening
Tonjolan seperti kutil di daerah sekitar anus dan ketiak
Munculnya sakit / chancre ( kadang muncul beberapa luka )
Ruam pada telapak tangan dan telapak kaki
Timbulnya gejala flu seperti demam, sakit tenggorokan, nyeri otot, kelelahan,pusing
Mati rasa meliputi kesulitan menggerakkan otot, lumpuh, bahkan kebutaan
Pengobatan tradisional untuk penyakit ini adalah dengan memanfaatkan khasiat daun kumis kucing yaitu dengan cara merebus beberapa lembar daun kumis kucing dengan dua gelas air besih hingga air tesebut hanya tersisa satu gelas saja. Konsumsilah ramuan tersebut selagi hangat. Meminum ramuan tersebut secara rutin dapat mengobati penyakit sipilis sekaligus meningkatkan daya tahan tubuh

   Mengobati  Albuminuria ;
    Ini adalah jenis penyakit yang ditandai dengan ditemukannya albumin di dalam urine.

Segala jenis penyakit yang ditandai kerusakan saringan ginjal seperti nefritis, sindrom nefrotik, hipertensi, dan gagal jantung dapat menimbulkan albuminuria. Termasuk melakukan olah raga berat, infeksi saluran kemis dan pada saat demam tinggi dapat juga mengakibatkan penyakit ini.

Adapaun pengobatan penyakit ini adalah dengan cara mengobati penyakit dasarnya. Misal albuminuria karena hipertensi, maka jalan yang ditempuh adalah menurunkan tekanan darah tersebut.

    Radang ginjal ;
    Merupakan atau Glomerulonefritis sejenis penyakit yang dapat merusak ginjal. Ginjal mengalami masalah untuk membuang dan menyaring limbah sehingga mengakibatkan cairan dalam tubuh berlebih.

Gejala radang ginjal :
Kencing berkurang.
Air kecing berwarna keruh, kemerah-merahan, bahkan bercampur darah disertai demam.
Sakit pinggang.
Bengkak pada pelupuk mata, tangan dan kaki.
Perut buncit.

Pengobatan herbal penyakit ini adalah :
Siapkan 60 s/d 120 gr daun kumis kucing segar,
Rebus menggunakan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas saja
Minum ramuan tersebut 3 kali sehari.
Baik untuk radang ginjal:

    Mengobati Alergi (gatal-gatal) ;
    Alergi merupakan kegagalan kekebalan tubuh sehingga tubuh menjadi hipersensitif terhadap substansi tertentu, misalnya serbuk sari, jamur, dan bulu binatang.

Gejala alergi antara lain :

Gatal
Mata berair
Bersin-bersin serta gatal pada hidung
Gatal-gatal yang mengakibatkan ruam
Kelelahan
Adapun pengobatan tradisional untuk gangguan ini adalah :

Siapkan masing-masing ½ genggam daun kumis kucing, daun sambiloto dan daun meniran.
2 jari temulawak
4 gelas air
Cara pengolahannya : Semua bahan direbus hingga tersisa 2 gelas saja, kemudian minum ramuan tersebut 2 kali sehari masing-masing 1 gelas.

    Demikianlah sedikit informasi mengenai beberapa  macam kasiat yang dapat di ambil dari tanaman kumis kucing.
Semoga bermanfaat dan semoga sukses.
Sekian dan terima kasih.

Keji beling / Strobilanthes crispus

     Keji beling (picah beling) adalah tumbuhan semak dan menjadi tanaman obat yang sudah dikenal luas oleh masyarakat Indonesia.
Tumbuhan ini diketahui berasal dari Madagaskar dan memiliki nama latin Strobilanthes crispus.
Berikut adalah klasifikasi ilmiahnya.
   Klasifikasi ilmiah
Kerajaan :  Plantae
tidak termasuk : Angiosperma
tidak termasuk : Eudikotil
tidak termasuk : Asteridae
Ordo       : Lamiales
Famili      : Acanthaceae
Genus     : Strobilanthes
Spesies   :S. crispa
Nama binomial
Strobilanthes crispa
Blume.

    Keji beling juga diketahui mengandung kalium, natrium, kalsium, asam silikat, alkaloida, saponin, flavonoida, polilenoi, polifenol, katekin, kafein, tanin, dan vitamin.

   Kalium berfungsi melancarkan air seni serta menghancurkan batu dalam empedu, ginjal dan kandung kemih.   
  Natrium berfungsi meningkatkan cairan ekstraseluler yang menyebabkan peningkatan volume darah.
  Kalsium berfungsi membantu proses pembekuan darah, juga sebagai katalisator berbagai proses biologi dalam tubuh dan mempertahankan fungsi membran sel.
   Sedangkan asam silikat berfungsi mengikat air, minyak, dan senyawa-senyawa non-polar lainnya.

Keji beling memiliki kemampuan untuk menyembuhkan leukimia dan dapat mencegah penyakit AIDS. Namun bagi penderita gastritis dilarang minum air rebusan keji beling.

      Keji beling juga memiliki kemampuan lain yaitu antioksidan didalamnya menjadi racun terhadap kanker usus dan hati, keunggulan lainnya, tidak merusak sel sehat dalam tubuh.
     Tumbuhan ini lebih efektif membunuh sel kanker dibandingkan obat-obatan kanker konvensional seperti tamoksifen, doksorubisin, paklitaksel, dan dosetaksel.
     Tumbuhan ini juga sangat baik untuk menyembuhkan kanker prostat dan payudara.

     Jika memiliki masalah (asam silikat) lambung saat mengkonsumsinya, maka saat perebusan keji beling dicampur dengan daun wungu. Gunanya untuk mengurangi rangsangan pada lambung.

    Indonesia adalah negara yang kaya akan suku, budaya dan bahasa.
Oleh sebab itu lah cara penyebutannya pun berbeda-beda. Jika masyarakat indonesia timur mengatakan keji beling itu lire, maka masyarakat indonesia barat mengatakannya sambang gateh dan pecah beling.

      Keji beling dapat tumbuh dengan baik ditanah yang subur dan memiliki daun berwana hijau hijauan serta daunnya agak lembut, namun tidak kasar.
Bunganya menghsilkan buah kemudian biji seperti polong dan berlapis 2 sampai 4 biji.
Keji beling tidak dapat ditanam dengan metode stek dan beregenerasi melalui biji yang tumbuh alami di permukaan tanah.
     Kejadian dilapangan sangat beragam ditemui dan salah mengamati keji beling.
Ngokilo adalah tanaman semak yang sama seperti keji beling, namun pada kenyataannya berbada jauh, Ngokilo berdaun kasar dan keji beling berdaun halus.
Maka dari itu lebih baik hilangkan perselisihan dan tinggalkan yang salah.

  Berikut adalah cara memadukan jenis ramuan untuk menyembuhkan beberapa macam penyakit ;
Kencing batu ; Daun Keji beling 1 gram; daun tembuyung 10 gram; Air 100 ml, Dibuat infus; diseduh; dipipis, Diminum 1 kali sehari 100 ml; Apabila dipipis diminum 1 kali sehari 1/4 cangkir

Kencing kurang lancar ; Daun segar 25 gram dicuci bersih lalu direbus dengan 2 gelas air bersih selama 15 merit. Setelah dingin disaring lalu minum sekaligus. Lakukan pada pagi atau siang hari.

Batu kandung kencing ; Segenggam daun keji beling dan 1 tongkol jagung muda dicuci, lalu direbus dengan 2 liter air bersih sampai tersisa 1 liter. Setelah dingin disaring, lalu diminum. Lakukan pagi dan sore hari, masing-masing I/2 gelas.

Batu kandung empedu ;
   Keji beling memegang peranan penting dalam menghancurkan batu empedu. Batu ini terbentuk dari proses biokimiawi antara pigmen empedu, kalsium, dan kolesterol. Seluruhnya terletak didalam kandung atau saluran empedu. Penyebabnya antara lain karena hambatan aliran cairan empedu dan terjadinya perubahan susunan cairan empedu dan terjadinya perubahan susunan cairan empedu.

Untuk mempercepat pernyembuhan ambil 1 lembar daun mengkudu atau sirih. Sesudah diolesi minyak kelapa panaskan daun tersebut hingga layu dan tempelkan di bagian yang sakit.

Daun keji beling segar 5 lembar, daun ungu segar 7 lembar, dicuci bersih lalu di rebus dengan 3 gelas air sampai tersisa 2 gelas Minum seperti teh.
Khusus bagi penderita batu empedu dan  diabetes melitus, maka dapat ditambahkan beberapa lembar daun salam. Karena Selain sebagai penyedap masakan, daun salam juga dapat menurunkan kadar gula dalam darah.
Untuk luka yang tak kunjung sembuh, pada penderita diabetes mellitus, dapat segera diobati dengan meneteskan atau mengoleskan madu asli dan tutup dengan daun sirih.
Ulangi cara berikut sampai 3 kali sehari.

Kencing manis (diabetes) ; Daun segar 20 ‑ 50 gram, direbus dengan 6 gelas air sampai tersisa 3 gelas, dinginkan, disaring. Minum 3 kali 1 gelas per hari.

Batu ginjal ; Daun keji Beling 50 gram, meniran segar 7 batang, daun ungu 7 lembar. Dicuci dulu direbus dengan 4 gelas air sampai menjadi 2 gelas dinginkan, saring, minum 3 kali 2/3 gelas per hari. atau Daun keji beling 5 lembar, daun tempuyung segar 5 lembar tongkol jagung 6 buah, dicuci lalu direbus dengan 5 gelas air bersih sampai tersisa 2 ¼ gelas. Setelah dingin disaring, dibagi untuk 3 kali minum, habis dalam sehari. Lakukan setiap hari sampai rasa sakit menghilang.

Sembelit ; Ambil 1/2 genggam daun keji beling segar, cuci bersih lalu direbus dengan 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin disaring lalu diminum.

Wasir ; Daun segar 20 ‑ 50 gram, di rebus dengan 6 gelas air sampai tersisa 3 gelas, dinginkan, saring. Minum 3 kali 1 gelas per hari.

Tumor ; Daun Keji Beling mentah dan segar 3 lembar. Cara pemakaian: dimakan sebagai lalapan setiap hari dan dilakukan secara teratur. Pantangan: Ikan Asin, cabai, tauge, sawi putih, kangkung, nanas, durian, lengkong, nangka, es, alkohol dan tape, limun dan vitzin.

Diabetes melitus ; Daun Keji Beling mentah dan segar 3 lembar. Cara Pemakaian: dimakan sebagai lalapan setiap hari dan dilakukan secara teratur.
Liver (sakit Kuning): Daun Keeji Beling mentah dan segar 3 lembar. Cara Pemakaian: dimakan sebagai lalapan setiap hari dan dilakukan secara teratur. Pantangan: makanan yang mengandung lemak.

Kolestrol ; Daun Keji Beling mentah dan segar 3 lembar. Cara Pemakaian: dimakan sebagai lalapan setiap hari dan dilakukan secara teratur. Pantangan: makanan yang berlemak.

Maag ;
   Daun Keji Beling mentah dan segar 3 lembar. Cara Pemakaian: dimakan sebagai lalapan setiap hari dan dilakukan secara teratur. Pantangan: makanan pedas atau asam.

Upas ulat dan semut ;
  Daun Keji Beling mentah dan segar 1 lembar. Cara Pemakaian: digosokkan pada bagian tubuh yang gatal hingga daun tersebut mengeluarkan air dan hancur. Dilakukan 2 kali setelah berselang 2 jam.

Mengatasi diare dan disentri ;
    Tumbuhan ini mengandung banyak mineral seperti kalium, kalsium, dan natrium serta unsur mineral lainnya. Disamping itu juga terdapat asam silikat, tannin, dan glukosida.  Sangat baik untuk menyembuhkan penyakit disentri.
    Rebus pohon, daun dan akar keji beling sampai mendidih. Kemudian diminum setelah dingin sampai sembuh.

Gatal-gatal karena Alergi ;
   Kandungan kalium, kalsium, natrium asam silikat, tannin, dan glikosida dalam keji beling sangat baik untuk menyembuhkan penyakit gatal yang disebabkan oleh Alergi.
   Rebus pohon, daun dan akar keji beling sampai mendidih. Kemudian diminum setelah dingin sampai sembuh.
  Kemudian tumbuk daunnya untuk obat luar.

    Berikut adalah resep untuk membuat jamu untuk menjaga kesehatan dari berbagai segala macam penyakit ;
    Resep 1 ;
Keji beling : 7 daun.
Meniran : 3 pohon.
Kumis kucing 3 batang daun.

    Resep 2 ;
• 7 lembar daun kejibeling
• 25 lembar daun kumis kucing
• 3 batang meniran
• 1/2 genggam rambut jagung

    Resep 3 ;
• 11 lembar daun sendokan (ki urat)
• 25 lembar daun kumis kucing
• 5 lembar daun kejibeling
• 5 lembar daun wungu

Cara membuat
Setelah semua bahan di cuci, rebuslah dalam 4 gelas air bersih. Biarkan hingga mendidih dan air tersisa 3 gelas kemudian saring dan minum setelah dingin.
Dosis setelah makan minum ½ - 1 gelas waktu pagi atau sore hari selama 3 hari sampai 1 minggu 1 kali.
Atau dengan minum 3X1 hari  setelah makan. Dengan dosis ½ segelas secara berkala .
 
   
   Jenis bahan makanan berikut adalah jenis makanan yang tidak baik untuk dikonsumsi seperti Minuman beralkohol, kopi dan teh kental, susu, air es, makanan berlemak, masakan bersantan, pedas, dan asam, serta jeroan. Demikian juga dengan sayuran dan buah yang menimbulkan gas (kol, durian, nangka).

   Semua jenis ikan laut dan tawar-selain yang tanpa sisik seperti lele-pun harus anda jauhi.
   Selain kedua jenis makanan itu, Anda juga harus menentang daging karena susah untuk di cerna dan makanan bercuka. Upayakan selalu mengenakan pakaian hangat. Hindari pula memijat dibagian hati.

     Perbanyak mengkonsumsi jagung muda yang disayur bening, sawi, dan daun singkong. Sayuran itu mempermudah buang air besar. Minimal ½ gelas air nenas per hari sebaiknya Anda konsumsi.

Khusus penderita batu empedu sekaligus diabetes melitus, tambahkan beberapa lembar daun salam. Selain sebagai penyedap, daun salam juga sebagai bahan penurun kadar gula dalam darah. Luka yang tak kunjung sembuh pada penderita diabetes mellitus, dapat segera diobati dengan meneteskan madu dan ditutup dengan daun sirih. Cara ini dapat diulangi dengan jangka waktu 3 kali dalam sehari.

    Selamat mencoba, semoga resep di atas menjadi obat alternatif bagi anda sekeluarga.
    Semoga bermanfaat dan sukses.
       Sekian dan terimakasih.

Meniran / Phyllanthus urinaria


    Meniran merupakan tumbuhan semak  dari keluarga Phyllanthaceae dan memiliki nama latin Phyllanthus urinaria.
Meniran adalah jenis tumbuhan bermanfaat bagi kesehatan dan dapat hidup secara liar dilahan terbuka serta tanah sedikit berpasir.
Bentuk batang bulat tanpa lekuk dan tingginya kurang dari 50 cm. Daunnya  bertulang menyirip genap, namun setiap satu tangkainya memiliki daun majemuk dengan ukuran kecil dan berbentuk bulat  melonjong. Bunga tumbuhan ini terdapat pada setiap ketiak daun serta menghadap ke bagian bawah buahnya bulat lebih kecil dari ketumbar.
  Berikut adalah klasifikasi ilmiahnya.

    Klasifikasi ilmiah.

Kerajaan             :  Plantae
tidak termasuk   :  Angiospermae
(tidak termasuk   :  Eudikotil
(tidak termasuk  :  Rosidae
Ordo                  :  Malpighiales
Familiny             :  Phyllanthaceae
Bangsa              :  Phyllantheae
Upabangsa        :  Flueggeinae
Genus                :  Phyllanthus
Spesies              :  P. urinaria
Nama binomial
Phyllanthus urinaria
L.

   Tumbuhan ini sangat kaya akan berbagai kandungan kimia seperti : phyllanthin, hypophyllanthin, niranthin, nirtetrali, nirurin, nirurinetin, norsecurinine, phyllanthenol, phyllnirurin, phylltetrin, quercitrin, quercetin, ricinoleic acid, rutin, salicylic acid methyl ester, garlic acid, ascorbic acid, hinokinin, hydroxy niranthin, isolintetralin, dan isoquercetin.

    Dari beberapa senyawa kimia tersebut, didalam tumbuhan meniran juga terdapat zat filantin, kalium, damar dan zat penyamak.
Artinya tumbuhan ini dapat digunakan untuk mengobati penyakit kuning, disentri, batuk, demam, ayan, haid berlebihan dan malaria.

   Baru-baru ini telah ditemukan kembali 4 senyawa kimia yaitu  seco-4-hidroksilintetralin, seco-isoarisiresinol trimetil eter, hidroksinirantin, dibenzilbutirolakton, nirfilin, dan neolignan.

Akar dan daun pada Meniran terdapat senyawa flavonoid yang antaranya adalah phyllanthin, hypophyllanthin, qeurcetrin, isoquercetin, astragalin, dan rutin. Minyak bijinya mengandung beberapa asam lemak seperti asam ricinoleat, asam linoleat, dan asam linolenat.

  Referensi tumbuhan meniran ;

   Daun dan akar digunakan untuk penyakit radang, infeksi saluran kencing, serta untuk merangsang keluarnya air seni (diureticum), untuk penyebuhan diare, busung air, infeksi saluran pencernaan, dan penyakit yang disebabkan karena gangguan fungsi hati. Buahnya berasa pahit digunakan untuk luka dan scabies. Akar segar digunakan untuk pengobatan penyakit kuning. Dapat digunakan untuk penambah nafsu makan dan obat anti demam.
Meniran banyak disalahgunakan sebagai obat penggugur kandungan, dan pada pemakaian berlebih dari Phyllanthi Herba dapat menyebabkan impoten.

  Tumbuhan ini juga bersifat  astringent ; peluruh air seni (menghambat pembentukan kristal kalsium oksalat), penurun panas, antihepatotoksik, antibakteri terhadap Escherichia coli, staphylococcus aureus, bacillus subtilis, hipoglikemik. Ekstrak meniran dapat menghambat aldose reductase (AR) karena senyawa ellagic acidnya mempunyai daya hambat enam kali lebih kuat daripada quercitrin yang dikenal sebagai penghambat AR (proses reduksi aldose menjadi diabetes).

  Ekstrak meniran secara verbal dapat mempengaruhi fungsi dan aktivitas komponen sistem imun. Jika makin banyak pasukan sistem imun, Maka semakin kuat pertahanan sistem kekebalan tubuh.
Sistem imun  bekerja seperti pasukan penjaga pertahana tubuh. ekstrak meniran yang terbukti klinis mampu memperbanyak antibodi tubuh sehingga sistem imun lebih kuat. Anda dan keluarga jadi terlindungi dari gangguan sistem imun.

Flavonoid dari meniran bekerja pada sel-sel tubuh yang menjadi bagian dari sistem imun. Caranya dengan mengirimkan sinyal intraseluler pada reseptor sel sehingga bekerja lebih optimal. Jika sistem imun dapat dalam sel berfungsi memakan fagosit, maka nafsu makan sel imun tersebut akan meningkat. Jika fungsinya mengeluarkan go-between yang menambah ketahan tubuh, hasil pengeluaran akan lebih baik. Atau jika kerjanya mengeluarkan sel lain, proses urainya berlangsung dengan baik.

    Menurut Hasil penelitian dari ahli farmasi, ektrak meniran berhasil mempersingkat lamanya masa pengobatan pada beberapa penyakit seperti TBC, hepatitis, candidiasis vagina (bakteri yang menyerang vagina), dll.
Jika influenza biasa membutuhkan waktu pengobatan seminggu, maka kini dapat dituntaskan dalam waktu 3 - 4 hari.
Meniran juga berfungsi sebagai hepatoprotektor. Sekelompok tikus diinjeksi karbon tetraklorida (zat penginduksi hepatotoksik). Ternyata, yang diberi air rebusan Meniran mengalami perbaikan organ liver.

   Meniran mengandung senyawa antihepatotoksik seperti filantin, hipofilantin, triakontanal, dan trikontanol. Selain itu, senyawa phyllanthus dalam Meniran juga diketahui bekerja sebagai pelindung hati (hepatoprotektor) dengan cara menyabotase DNA polimerasi (enzim yang diperlukan virus hepatitis untuk bereplikasi/menggandakan diri).

Manfaaat dan penjelasanya ;

Cara menjaga sistem kekebalan tubuh ( Immunodulator ) ;
   Manfaat daun meniran adalah sebagai immunodulator yang bekerja dalam tubuh dan membuat tubuh lebih aktif dalam sistem metabolisme. Dengan demikian sistem kekebalan tubuh meningkat dan mencegah serangan dari bakteri dan virus yang sewaktu-waktu bisa menyerang tubuh dengan mudahnya. Sehingga daun meniran sangat baik digunakan untuk pertahanan imun tubuh.
  
Sebagai Antibiotika dan Antibakteria ;
    Manfaat daun meniran yang pertama adalah untuk mengobati luka dan baik digunakan sebagai daun yang antibakteri atau antibiotik alami. Ada beberapa senyawa yang bisa membunuh bakteri dalam tubuh. Hal ini yang menjadikan daun meniran berguna sebagai antibiotik alami. Selain itu daun meniran juga berfungsi untuk membunuh jamur penyebab penyakit kulit.

   Ekstrak metanol daun Meniran mempunyai efek antibakteri paling tinggi terhadap bakteri Staphylococcus aureus, Bacillus subtilis, Escherichia colli, dan Pseudomonas aeruginosa.
Efek ini disebabkan senyawa antibakteri pada Meniran seperti phyllanthin, hypophyllanthin, niranthin, dan nietetralin.
Ekstrak petroleum eter dari batang, daun, dan akar Meniran juga menunjukkan efek antifungi.

Cara mengobati Asam Urat dan Batu ginjal ;
   Manfaat kedua daun meniran adalah mampu mengatasi asam urat dan batu ginjal. Dalam daun meniran terdapat zat bernama flovanoid yang berperan aktif untuk mengatasi asam urat dan menyembuhkan batu ginjal. Ion K dalam daun meniran bisa mengikat kristal asam urat sehingga bisa dilarutkan dalam air seni. Selain itu daun meniran juga bersifat melancarkan keluarnya air seni.

Cara mengobati Kanker ;
   Selain bertindak sebagai immunodulator, daun meniran menjadi tumbuhan antikanker yang bisa mencegah datangnya sel kanker. Sel kanker mampu dihancurkan oleh senyawa-senyawa yang terdapat pada daun meniran.

Cara mengobati Diabetes ;
   Dalam daun meniran memiliki zat yang bernama hypophyllanthin dan phyllanthin yang berperan aktif untuk menurunkan jumlah gula dalam darah. Telah dibuktikan dalam berbagai percobaan bahwa daun meniran merupakan tanaman antidiabetes.
  Hal tersebut ditunjukkan oleh hasil penelitian terhadap tikus yang sudah diinduksi aloksan ( zat kimia yang diberikan untuk memicu kondisi diabetes pada hewan percobaan ). Ternyata, tikus yang diberi ekstrak Meniran menurun kadar gula darahnya. Meniran terbukti berperan sebagai obat herbal diabetes.

 Cara mengobati Reumatik ;
    Manfaat daun meniran selanjutnya adalah untuk mengobati rematik. Daun meniran bisa menjadi jamu tradisional yang bisa menyembuhkan rematik dengan cara merebus daun meniran kemudian Anda minum air rebusan yang telah disaring.

Cara mengobati Hepatitis B dan hepatitis kronis ;
   Penyakit hepatitis bisa diatasi dengan daun meniran. Untuk Anda yang sedang mengidap hepatitis, Anda bisa memanfaatkan daun meniran untuk direbus dan diminum air rebusannya. Lakukan hal ini secara rutin. Karena daun meniran bisa mengeluarkan racun dalam organ hati.

Selain itu meniran berkhasiat mengatasi hepatitis B. Jika si penderita hepatitis kronis diberi sebuah kapsul Meniran 3 kali sehari selama sebulan. Ekstrak Meniran dapat memodulasi sistem imun melalui proliferasi dan aktivasi limfosit T dan B. Sekresi TNF-α dan IFN-α pun meningkat.
Efek akhirnya, berindikasi kesembuhan hepatitis. Meniran mendorong mekanisme perbaikan sel-sel hati dengan cara meningkatkan jumlah enzim yang berperan sebagai antioksidan.
  Selain itu 59% penderita yang terinfeksi hepatitis B menunjukkan bahwa kadar HBV infection semakin kecil setelah mengonsumsi Meniran selama 1 bulan.

 Cara mengobati Rabies ;
   Bila Anda mengidap rabies akibat digigit oleh anjing gila, Anda bisa memanfaatkan daun meniran sebagai solusinya. Anda bisa merebus daun meniran untuk direbus dengan campuran daun sendok dan daun tempuyung, disarankan untuk Anda meminumnya 2 kali sehari pagi dan sore.

  Cara mengobati Rabun senja ;
   Manfaat daun meniran yang terakhir adalah untuk mengatasi rabun senja. Bila Anda mengalami masalah pada bagian mata yang tidak bisa melihat jelas diwaktu sore, rebuslah daun meniran dan hati ayam, kemudian Anda makan bersamaan agar khasiat daun meniran dan hati ayam menutrisi mata Anda agar tidak rabun lagi.

  Cara mengobati Penyakit kulit ;
    Konsumsi Meniran juga berguna sebagai terapi tambahan penyakit kulit seperti lepra dan herpes zoster.
Ekstrak Meniran bekerja dengan cara meningkatkan sistem imunitas seluler. Dengan kata lain, Meniran mendorong limfosit T makin aktif bekerja. Herpes zoster berkembang biak dengan leluasa saat sistem imunitas tubuh melemah.

   Sedangkan lepra adalah penyakit yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium leprae.
Bakteri tersebut menyerang kulit dan susunan syaraf tepi sehingga kemampuan penderita lepra untuk merasakan rangsangan berupa sentuhan, panas, dingin, nyeri akan menurun. Dalam dunia medis, pasien lepra akan diberi antibiotik untuk menahan laju perkembangan penyakit.

Makin berat infeksi, makin lama pengobatan antibiotik dilakukan sehingga tak jarang muncul efek samping obat berupa ruam pada kulit, anemia, atau kerusakan hati. Dengan mengonsumsi Meniran yang berfungsi sebagai immunomodulator, sistem kekebalan tubuh akan dipacu dan proses kesembuhan akan terjadi lebih cepat.
Banyaknya khasiat yang dapat diperoleh dari Meniran, menjadikannya sebagai salah satu tanaman obat unggulan yang banyak diminati.
Khasiat Meniran yang paling populer di masyarakat adalah keampuhannya dalam mengatasi asam urat. Karena itu, hampir setiap produk obat herbal asam urat menggunakan Meniran sebagai salah satu bahan baku pembuatannya.

   Penelitian terbaru mengenai meniran ternyata bisa digunakan untuk penderita HIV AIDS, dimana ekstrak meniran bersifat sebagai “adjuvant”, terutama untuk meningkatkan T-helpernya. Adjuvant artinya membantu dalam menanggulangi suatu infeksi. Selain diberikan obat standar, ditambah dengan stimulan. Dengan terapi adjuvant, proses penyembuhan penyakit bisa lebih cepat dan yang lebih penting adalah menghilangkan proses kekambuhan. Ektrak meniran dapat digunakan sebagai terapi adjuvant pada pengobatan infeksi yang membandel seperti infeksi virus, infeksi jamur, infeksi bakteri, intraseluler dan penyakit infeksi kronis lainnya. Ekstrak meniran ini bersifat membantu, bukan mengobati, penyembuhan HIV/AIDS.
Setidaknya memperbaiki kualitas hidup dan memperpanjang umur penderita.
   
    Catatan ilmiah ;
    Bagi wanita hamil, penggunaan Meniran tidak dianjurkan karena Meniran bersifat menggugurkan kandungan. Penderita gangguan ginjal akut juga dilarang menggunakan Meniran sebagai obat. Selain itu, penggunaan Meniran dalam jangka waktu lama dapat menimbulkan gangguan disfungsi ereksi dan gagal ginjal.

   Semoga bermanfaat dan sukses.
Sekian dan terimakasih.